Rabu, Agustus 05, 2009

Tips Hidup Sehat

Kerut dan bintik hitam pada kulit akibat sinar matahari dapat dicegah dengan tomat karena buah ini banyak mengandung Lycopene (pigmen alami)

Buah kiwi mengandung kalium yang bisa mencegah timbulnya stroke dan penyakit jantung koroner

Ketika bekerja di depan layar komputer biasakanlah setiap 50 menit mengistirahatkan mata selama 5 menit dengan memfokuskan mata ke tanaman yang berwarna hijau

Makan perlahan-lahan dan dalam posisi duduk dapat lebih memudahkan makanan untuk dicerna

Manusia membutuhkan lebih dari 40 nutrisi berbeda untuk kesehatan tubuhnya dan tidak ada satu jenis makanan yang dapat mensuplai itu."


Mencoba hobi baru, sedikit berolahraga, dan menambah teman ialah cara mudah untuk mengatasi stres

Agar jantung lebih sehat, sering-seringlah berlari kecil (jogging) dan berenang


=========================
IKLAN---IKLAN---IKLAN---

Para penggemar TAHU GEZROT dimanapun Anda berada...

Beta Consulting ( Bengkeldata.com ) merupakan sebuah lembaga konsultasi untuk membantu perusahaan/perorangan dalam melakukan analisa data statistika, olah data penelitian , riset pasar dan konsultasi manajemen.

LAYANAN

1. Olah Data Statistika/ Penelitian
2. Training Statistika
3. Riset Pasar
4. Management Consultancy

Hubungi:
Beta Consulting ( Bengkeldata.com )
Telp: (021) 71088944
emaiL : info@bengkeldata.com

=======================================



Memanaskan susu sapi sebaiknya disetel 72 derajat celcius selama 15 detik agar kandungan gizinya tidak hilang karena tujuan pemanasan adalah sterilisasi

Berhentilah merokok jika Anda merasa gelisah, jantung berdebar, gangguan tidur dan gangguan mood (mudah marah)

Oleskan madu di wajah lalu bilas dengan air hangat atau oleskan air jeruk nipis atau tomat untuk merawat kulit wajah Anda agar tetap lembab dan berseri

Jangan mengonsumsi daging lebih dari 5-7 kali dalam setiap minggunya untuk menjaga kadar kolesterol tetap seimbang

Jangan tinggalkan sarapan di awal pagi untuk meningkatkan daya kerja sepanjang hari

Sedikit biji mentimun ditambah sedikit garam lalu dikumur-kumur dapat mengembalikan suara yang hilang karena sakit tenggorokan

Batasi makanan yang mengandung oksalat (bayam, teh, coklat, kacang-kacangan) bagi penderita ginjal karena oksalat membentuk kristal pada saluran kemih

Dari pada terus mencemaskan berat badan lebih baik mulailah berpikir untuk hidup sehat


Tertawa ampuh untuk mengusir bad mood dan menjaga tubuh tetap segar

Merokok dan minum alkohol akan meningkatkan risiko stroke hingga 200 kali

Biasakanlah anak membawa bekal ke sekolah untuk menghindari kebiasaan jajan yang boros dan tidak sehat

Ibu hamil sebaiknya makan dalam porsi kecil 5-6 kali sehari dari pada makan 3 kali dalam porsi besar per hari

Tidur cukup 8 jam per hari bisa memperkuat tubuh dari serangan flu

Mencuci muka dengan air teh basi secara rutin memberikan efek bagus untuk kulit wajah bersih, halus dan berseri

Tinggalkan makanan yang digoreng untuk menurunkan berat badan

Biji mentimun mengandung racun alkaloid jenis hipoxanti yang berfungsi untuk mengobati anak-anak yang cacingan

Oleskan bawang pada bekas gigitan serangga bisa mempercepat penyembuhan lukanya

Makanlah makanan yang mengandung protein untuk menggantikan sel-sel yang mati

Makan pisang secara rutin dapat mengurangi risiko kematian akibat stroke hingga 40%

Makanan segar menyediakan banyak serat, sedikit kalori, mengandung kolesterol baik, sedikit garam serta rendah gula

Campuran minyak cedarwood, lavender dan rosemarry yang dipijatkan ke kepala bisa menumbuhkan rambut baru yang sehat

Cuci tangan dengan sabun dan air mengalir paling sedikit 20 detik agar tangan benar-benar bersih

Konsumsi lidah buaya bagus untuk menyejukkan perut dan menjaga bakteri sehat di usus

Belum Ada Komentar

Arsip Blog

@ All Right reserved 2008. Edited By JuraganTAHU Design by usuario ^